PT Semen Indonesia (Persero) Tbk adalah perusahaan induk yang menyediakan solusi material bangunan dengan lebih dari 50 produk dan layanan, serta solusi pendukung untuk berbagai kegiatan konstruksi. Sebagai penyedia solusi yang inovatif, PT Semen Indonesia (Persero) Tbk terus berupaya memenuhi kebutuhan industri konstruksi di Indonesia melalui berbagai produk berkualitas tinggi.
Produk-produk unggulan PT Semen Indonesia (Persero) Tbk mencakup Semen Kemasan yang tersedia dalam berbagai merek dan didukung oleh 385 distributor serta lebih dari 70.000 toko ritel di seluruh Indonesia. Selain itu, PT Semen Indonesia (Persero) Tbk juga menawarkan Semen Curah yang dirancang untuk proyek-proyek berskala menengah hingga besar, memastikan akurasi tinggi, hasil berkualitas, dan kekuatan optimal. Di samping itu, PT Semen Indonesia (Persero) Tbk menyediakan rangkaian produk pelengkap seperti perekat, plester, skim coat, serta perekat keramik dan granit yang memudahkan proses konstruksi dengan solusi praktis dan efisien.
Tidak berhenti disitu, PT Semen Indonesia (Persero) Tbk juga menghadirkan Bata Interlock Presisi yang menggunakan semen ramah lingkungan. Produk ini memiliki bentuk yang presisi dengan mekanisme pengait, sehingga memungkinkan pemasangan tanpa mortar yang akan mempercepat proses konstruksi. Produk inovatif lainnya adalah Paving Porous, yang akan dirancang agar air dapat mengalir melalui pori – pori paving secara gravitasi yang membantu mengurangi limpasan air di permukaan dan mendukung drainase alami di area tangkapan air hujan. ThruCrete, produk beton berpori dari PT Semen Indonesia (Persero) Tbk, juga berperan dalam menyerap air hujan dan menyalurkannya ke dalam sistem penyimpanan bawah tanah, mengurangi genangan air di jalan dan mendukung sistem drainase yang lebih baik.
Dengan komitmen tinggi terhadap pembangunan infrastruktur, PT Semen Indonesia (Persero) Tbk terus menyediakan solusi material bangunan dan peralatan konstruksi yang berkualitas, menjawab kebutuhan proyek-proyek skala kecil hingga besar di seluruh Indonesia.
Di Konstruksi Indonesia 2024, PT Semen Indonesia (Persero) Tbk akan memperkenalkan berbagai inovasi terbaru yang siap mendukung proyek infrastruktur, sumber daya air, perumahan dan permukiman di seluruh Indonesia. Kami mengundang Anda untuk mengunjungi booth nomor 6-C-3 dan berdiskusi langsung mengenai penerapan produk-produk SIG dalam proyek Anda. Ini adalah kesempatan yang tidak boleh Anda lewatkan untuk mendapatkan solusi material bangunan terbaik dan melihat kontribusi SIG dalam membangun infrastruktur nasional. Untuk informasi lebih lanjut, silakan kunjungi pameran ini atau akses situs resmi kami di https://www.sig.id/.
Pendaftaran pengunjung untuk Konstruksi Indonesia 2024 telah dibuka. Kami mengundang Anda untuk mengikuti langkah-langkah berikut agar dapat mengunjungi pameran ini dengan mudah :
- Buka website resmi Konstruksi Indonesia di konstruksiindonesia.pu.go.id dan temukan tombol “REGISTRASI PENGUNJUNG” di sudut kanan atas halaman.
- Lengkapi formulir pendaftaran online dengan data yang benar dan valid.
- Setelah pendaftaran, Anda akan menerima tiket berupa kode QR yang akan muncul di layar dan dapat dikirimkan ke email Anda. Jangan lupa untuk memeriksa folder spam jika email tersebut tidak muncul di kotak masuk utama Anda.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai Konstruksi Indonesia 2024, ikuti Instagram kami di @konstruksiindonesia_official. Jangan lewatkan Konstruksi Indonesia 2024, yang akan berlangsung pada 6 – 8 November 2024 di Hall 5-6, Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City.