Bukaka akan turut serta dalam acara Konstruksi Indonesia 2024 dengan memamerkan berbagai produk unggulan yang dilengkapi inovasi terkini. Sebagai perusahaan dengan pengalaman di bidang konstruksi dan infrastruktur sejak 1979, Bukaka siap menunjukkan solusi-solusi yang mendukung kemajuan infrastruktur di tingkat nasional maupun internasional. Pada acara ini, Bukaka akan menampilkan produk seperti Steel Bridge, Special Purpose Vehicle, Galvanize, Oil and Gas Equipment, serta berbagai produk lainnya yang sesuai dengan kebutuhan konstruksi masa depan.
Sebagai pionir di sektor konstruksi, Bukaka telah membangun reputasi yang kuat melalui berbagai proyek besar di Indonesia. Produk seperti Steel Bridge terbukti efektif mendukung proyek-proyek infrastruktur, memperlancar transportasi antarwilayah. Dengan kualitas material yang unggul dan desain yang efisien, produk ini sangat sesuai dengan pesatnya perkembangan infrastruktur, menjadikannya pilihan utama untuk kebutuhan konstruksi modern.
Selain itu, Bukaka juga akan memperkenalkan Special Purpose Vehicle yang dirancang untuk memenuhi kebutuhan transportasi di proyek-proyek besar. Kendaraan ini dibuat khusus dengan spesifikasi teknis tinggi yang mendukung efisiensi dan keamanan operasional dalam setiap proses konstruksi. Keselarasan produk ini dengan tuntutan proyek konstruksi yang lebih kompleks menunjukkan komitmen Bukaka dalam menghadirkan inovasi yang relevan dan berkelanjutan.
Tak kalah penting, produk Galvanize dari Bukaka menawarkan perlindungan anti-korosi yang esensial untuk struktur baja. Hal ini sangat relevan dalam proyek konstruksi jangka panjang yang memerlukan ketahanan tinggi terhadap kondisi lingkungan. Dengan menggunakan produk ini, proyek infrastruktur diharapkan memiliki umur yang lebih panjang serta meminimalkan kebutuhan perawatan, sehingga meningkatkan efisiensi dan efektivitas jangka panjang.
Bukaka juga akan akan menampilkan Passenger Boarding Bridge, yang telah memenuhi standar penerbangan internasional. Dengan desain modern dan fungsional, produk ini dirancang untuk memberikan kenyamanan optimal bagi penumpang di bandara. Hingga kini, Bukaka telah berhasil mengekspor 402 unit ke berbagai negara, membuktikan kepercayaan global terhadap kualitas dan kehandalan produk yang mereka tawarkan.
Selain itu, Steel Tower buatan Bukaka memainkan peran krusial dalam pengembangan jaringan listrik di Indonesia. Dengan kapasitas tinggi yang mencapai 500 kV, produk ini mendukung proyek-proyek energi nasional yang sangat penting. Sebagai satu-satunya perusahaan di Asia Tenggara yang memiliki fasilitas pengujian menara hingga 500 kV, Bukaka membuktikan keunggulannya di sektor ini dan memperkuat posisinya sebagai pemimpin industri energi dan infrastruktur.
Dan juga, Road Construction Equipment dari Bukaka yang dirancang untuk memenuhi berbagai kebutuhan di sektor konstruksi jalan akan ditampilkan juga pada saat pameran Konstruksi Indonesia 2024. Mulai dari Asphalt Mixing Plant hingga Stone Crusher, produk-produk ini telah digunakan dalam proyek-proyek besar dengan kapasitas produksi mencapai 50 unit per tahun. Keterkaitan produk-produk tersebut dengan pembangunan infrastruktur jalan berkualitas menjadikan Bukaka sebagai mitra strategis dalam berbagai proyek konstruksi, memastikan ketepatan dan keandalan dalam setiap tahapan pembangunan.
Terakhir, Oil and Gas Equipment dari Bukaka dirancang untuk mendukung industri energi dengan efisiensi yang tinggi. Produk ini berperan krusial dalam memastikan kelancaran operasional pada proyek-proyek minyak dan gas yang sedang berjalan. Seiring dengan meningkatnya permintaan energi global, solusi ini semakin penting dan sangat diperlukan.
Jangan lewatkan kesempatan untuk melihat & merasakan secara langsung produk-produk unggulan dari Bukaka di Konstruksi Indonesia 2024. Bukaka akan hadir di booth No. 6-C-2 .Temui langsung tim ahli Bukaka dan temukan solusi konstruksi inovatif yang akan mendukung kesuksesan proyek masa depan Anda!
Pendaftaran pengunjung untuk Konstruksi Indonesia 2024 telah dibuka. Kami mengundang Anda untuk mengikuti langkah-langkah berikut agar dapat mengunjungi pameran ini dengan mudah :
- Buka website resmi Konstruksi Indonesia di konstruksiindonesia.pu.go.id dan temukan tombol “REGISTRASI PENGUNJUNG” di sudut kanan atas halaman.
- Lengkapi formulir pendaftaran online dengan data yang benar dan valid.
- Setelah pendaftaran, Anda akan menerima tiket berupa kode QR yang akan muncul di layar dan dapat dikirimkan ke email Anda. Jangan lupa untuk memeriksa folder spam jika email tersebut tidak muncul di kotak masuk utama Anda.
Untuk informasi lebih lanjut mengenai Konstruksi Indonesia 2024, ikuti Instagram kami di @konstruksiindonesia_official. Jangan lewatkan Konstruksi Indonesia 2024, yang akan berlangsung pada 6 – 8 November 2024 di Hall 5-6, Indonesia Convention Exhibition (ICE) BSD City.